Spicy Soft Tofu Stew |
Penasaran dengan Cabai Gendol (Sunda : Cabai Gendot), akhirnya saya mencoba membuat masakan ini.
Sederhana, dan mudah sekali dibuat di tempat kost dengan peralatan yang terbatas. Bahan-bahannya juga murah dan mudah didapatkan. Yuk simak cara membuatnya.
Bahan Utama :
1 buah Tahu Sutera, kira-kira ukuran 10cm X 10cm
2 batang daun bawang, potong-potong sesuai selera.
3 siung bawang putih, cincang halus.
3 buah cabai gendol, buang bijinya. Potong jadi 4 bagian.
2 sdm saus tiram
1/2 sdt garam
1/4 sdt gula putih.
2 gelas air (400 ml).
2 sdm minyak goreng untuk menumis.
Cara memasak :
Pertama, potong dadu tahu sutera, dengan ukuran sesuai selera.
Selanjutnya panaskan minyak goreng, tumis bawang putih hingga harum, kemudian masukkan cabai gendol, daun bawang, dan saus tiram. Tumis sebentar.
Masukkan tahu sutera yang sudah dipotong dadu, aduk perlahan hingga bumbu tercampur.
Masukkan air, tunggu hingga mendidih, masukkan garam.
Aduk hingga rata, angkat.
Sajikan selagi panas.
*Untuk 3 Porsi.
Buat yang penasaran dengan bentuk cabai gendol/cabai gendot, berikut tampilannya :
Cabai Gendol/Cabai Gendot. Sumber : tokopedia.com |
Add comment