Manfaat Traveling Buat Generasi Millenials

5 Manfaat Traveling Buat Generasi Millenials

Bikin kamu open minded dan tidak mudah terprovokasi. Melakukan perjalanan akan membuka pikiran kamu, karena kamu melihat hal di luar sana yang berbeda dengan rutinitas kamu. Diluar kebiasaan kamu. Kamu juga bakal melihat perilaku orang yang berbeda, yang menciptakan nuansa warna dalam Nah, dengan traveling, maka setiap kamu ada masalah biasanya kamu akan mudah berpikir jernih, juga terbuka. Karena kamu open minded dan banyak melihat dunia, maka kamu akan selalu berpikir positif akan setiap hal. Kamu juga bisa melihat segala sesuatu dari sudut pandang yang berbeda, sehingga kamu pun tidak mudah disulut oleh provokasi yang mendiskreditkan pihak tertentu.

Halo pembaca setia Rumah Arum. Apa kabar kalian semua? Di tengah maraknya penyebaran isu Corona, semoga kita semua sehat selalu ya. Nah kali ini saya ingin ngobrol ringan saja sih ke kalian semua. Manfaat traveling buat millenials apa sih?

Pendapat Orang Tentang Traveling: Buang waktu dan duit!

Manfaat Traveling Buat Generasi Millenials
Waktu Solo Traveling ke Malang

Cuma pengen tahu sebenernya. Kalian suka mengalami hal yang sama nggak dengan saya, terutama kalau kita traveling?

Kalau saya sih suka dapat nyinyiran gini, “Buat apa sih traveling, ngabisin duit aja!”

“Daripada traveling, mendingan uangnya dipakai buat beli tas baru, baju baru, atau buat beli hal yang lebih penting lainnya.”

Atau, “Gaji habis buat jalan-jalan terus, nggak ada manfaatnya.”

Baca juga: Rumus ekonometrika untuk cinta

Kurang lebih itulah hal-hal yang sering saya dengar dari orang nyinyir kalau misalnya saya traveling. Oke, kalau dilihat secara kasat mata, pendapat di atas memang nggak sepenuhnya salah. Tapi, saya tidak berhitung dengan rasio orang awam.

Sebagai orang ekonomi, saya punya pegangan bahwa yang namanya investasi itu jangan cuma fisik. Tapi experience juga. Nah menurut pandangan saya, traveling ini termasuk ke dalam investasi experience. Hasilnya mungkin nggak langsung kelihatan, namun memberikan efek positif dalam jangka panjang.

baca juga: Berbakat di era revolusi industri 4.0

Manfaat Traveling Buat Generasi Millenials

Manfaat Traveling Buat Generasi Millenials
Paralayang Puncak Gantole

Berdasarkan pengalaman saya, saya mencoba merangkum manfaat traveling buat millenials yang sudah saya rasakan. Mungkin manfaat ini bisa berbeda antara orang yang satu dengan orang yang lainnya. Lagi-lagi, ini pendapat saya pribadi.

Berikut 5 manfaat traveling buat generasi millenial:

  1. Fisik dan mental kamu sehat. Traveling membuat kamu bertemu dengan orang baru, suasana baru, dan keluar dari rutinitas. Hal ini akan membuat fisik dan mental kamu lebih sehat. Kalau mental kita sehat, maka kita dapat menghasilkan suatu karya yang hebat pula.
  2. Bikin kamu open minded dan tidak mudah terprovokasi. Melakukan perjalanan akan membuka pikiran kamu, karena kamu melihat hal di luar sana yang berbeda dengan rutinitas kamu. Diluar kebiasaan kamu. Kamu juga bakal melihat perilaku orang yang berbeda, yang menciptakan nuansa warna dalam kalbu.
  3. Nah, dengan traveling, maka setiap kamu ada masalah biasanya kamu akan mudah berpikir jernih, juga terbuka. Karena kamu open minded dan banyak melihat dunia, maka kamu akan selalu berpikir positif akan setiap hal. Kamu juga bisa melihat segala sesuatu dari sudut pandang yang berbeda, sehingga kamu pun tidak mudah disulut oleh provokasi yang mendiskreditkan pihak tertentu.
  4. Cepat dalam mengambil keputusan. Perjalanan mengajarkan kita untuk bertanggungjawab atas diri kita sendiri. Kita juga dituntut berpikir cepat manakala menghadapi masalah dalam perjalanan, seperti jadwal kendaraan yang tidak cocok dengan itinerary yang telah kita buat, cuaca yang tidak mendukung, juga peristiwa tak terduga lainnya.
  5. Menghargai perbedaan. Dengan traveling, maka kamu akan berkesempatan bertemu dengan banyak orang yang berasal dari suku, agama, ras, dan golongan yang berbeda dengan kamu. Oleh karenanya, kamu “dipaksa” untuk menerima perbedaan itu saat kamu traveling. Sebagai tamu, tentunya kamu harus menghormati tuan rumah, kan?
  6. Lebih kreatif. Kalau yang ini adalah efek jangka panjang dari traveling. Kamu bisa lebih kreatif karena pikiran kamu fresh. Keluar dari rutinitas, dan banyak melihat hal baru. Setiap perjalanan bisa menjadi sumber inspirasi yang tak pernah putus. Setiap tempat punya moment dan pemandangan yang berbeda.

Lesson Learned

Segitu dulu yang bisa saya rangkum. Mungkin kalian yang sudah sering traveling punya tambahan manfaat dari traveling lainnya yang belum saya tulis disini. Boleh dong ya share dan tinggalin comment kalian dibawah.

Sampai jumpa di postingan berikutnya, salam Indonesia Banget!

Post Terkait:

Arum Silviani

Lecturer, Travel Blogger and Founder of Antasena Projects

Add comment

AdBlocker Message

Our website is made possible by displaying online advertisements to our visitors. Please consider supporting us by disabling your ad blocker.

Follow us

Don't be shy, get in touch. We love meeting interesting people and making new friends.